Raih Dua Gelar, Tim Futsal SMPN 6 Padang Berjaya di Turnamen PSG Cup 1

SMPN 6 PADANG – Tim Futsal SMPN 6 Padang, Sumatera Barat (Sumbar) berhasil meraih Juara III Turnamen PSG Cup 1. Selain itu, Raditya dari SMPN 6 Padang ditetapkan sebagai pemain terbaik dalam turnamen tersebut.

Sebagaimana dilansir dari Situs Berita SpiritSumbar.com Turnamen PSG Cup 1 diikuti 32 tim dari SMP se Kota Padang. Namun di babak semifinal skuad asuh Yoga Andrian, S.Pd. kurang beruntung lantaran dikalahkan SMPN 20 Padang.

Kepala SMPN 6 Padang, Noverilan, M.Pd bersyukur atas prestasi yang telah diraih. Dia berharap mereka yang telah mengukir prestasi agar lebih giat lagi.

“Semua kalian adalah orang hebat. Ke depan Ananda agar lebih berprestasi lagi. Jadikanlah hasil hari ini, langkah awal untuk menggapai prestasi yang lebih tinggi,” Noverilan saat menerima piala usai upacara di lapangan SMPN 6 Padang, Senin (20/2/2023)

Noverilan bertekad untuk menggali berbagai potensi yang dimiliki para siswa. Selanjutnya, akan kembangkan, agar mereka bisa berprestasi sesuai dengan visi dan misi sekolah.

“Tidak hanya futsal, berbagi kegiatan lain. Baik akademik maupun non akademik akan kita gali. Karena target untuk menciptakan generasi yang memiliki skill dan multitalenta,” ujarnya. (*)

About SMPN 6 PADANG

Check Also

Latihan Dasar Kepemimpinan di SMPN 6 Padang

Noverilan Minta Peserta LDK 2023 Mampu Naikkan Citra Sekolah

SMP NEGERI 6 PADANG  menggelar Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKs) di sekolah tersebut pada hari …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *